Bahan:
100 gr Kacang tanah, cuci bersih, rebus sampai mateng, buang airnya
100 gr buah melinjo, cuci bersih
3 buah jagung manis, potong jadi 4 satu buahnya
1 ikat kecil kacang panjang, cuci bersih, potong kira2 1/2 ruas jari
1 ikat daun so, cuci bersih, buang tangkainya
2 buah labu siam, kupas, cuci bersih, lalu dipotong dadu
150 gr kubis, cuci, iris agak lebar
150 gr kubis, cuci, iris agak lebar
2 cabe hijau besar, iris miring-miring (boleh masukan utuh, atau gak pake)
5 buah belimbing wuluh, iris miring-miring (kalau ada)
4 lembar daun salam
2 cm lengkuas, digeprek
air asam jawa, garam, & gula pasir secukupnya
Bahan yg dihaluskan:
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
3 buah kemiri
2 buah cabai merah
1 sdt terasi
Cara membuat:
1. Rebus buah melinjo dan jagung sampai mateng. Masukan kacang tanah.
2. Masukan bumbu halus, salam, laos dan air asam. Tambahkan garam dan gula sesuai selera. Masukan labu siam. Didihkan sebentar sampai labu siam layu.
3. Masukan semua sayuran hijau, beserta kubis, cabai hijau dan belimbing wuluh. Didihkan sampai sayuran layu. Matikan. Sayur asem siap disajikan!!
Tips kuliner:
Biasa sayur asem cocok dimakan dengan lauk yang digoreng bahkan dibakar.
Tambahkan juga sambal terasi..pasti manteeeb deh..
pantesan rasa syr asemku aneh wong bumbunya beda xixixi ,,,
BalasHapusthx ya mami hanny ..